-->

05 Mei 2013

Program Ramadhan RCTI "Hafidz Quran"

Stasiun televisi swasta pionir di Indonesia RCTI (Rajawali Citra Televisi Indonesia) telah melakukan audisi untuk anak/adik/sepupu/saudara pada 1 hingga 12 April 2013 yang lalu. Syarat yang ditentukan saat audisi waktu itu adalah anak berusia antara 4 hingga 6 tahun, hafal Alquran minimal juz 30.

Program Ramadhan RCTI "Hafidz Quran"

Peserta audisi yang lolos akan dikarantina pada bulan Mei atau Juni untuk selanjutnya mengikuti program yang akan bergulir pada bulan Ramadhan, "Hafidz Quran". Tidak saja dikarantina, peserta akan memperjuangkan hadiah utama berupa paket umrah dan tabungan syariah.

Dan konon kabarnya, Alvin, anak yang hafal arti dan bacaan surat Albaqarah yang beberapa waktu yang lalu sempat hadir pada pengajian bulanan kantor Syaamil - BACA: Alvin: Hafidz (ayat dan terjemahan) Alquran 17 Juz - juga akan tampil pada program Ramadhan RCTI, "Hafidz Quran".

Harapan yang diinginkan oleh RCTI dari adanya program bulan Ramadhan nanti adalah melahirkan banyak generasi-generasi Hafizh/Hafizhah (Penghafal Al-Qur'an). Amin... Yaa Robal'alamin []

1 komentar:

avatar
Rozaq (JEPARA) delete 12:29 PM

Saya harap tidak hanya tayangan bulan Ramadhan saja. Karena program ini sangat bermanfaat. Lebih cinta kepada al Qur'an,.

#Love Qur'an

Reply

Bagi yang berminat, silakan berkomentar — Terima Kasih :)
EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *